86 Tempat Wisata di Sumatera Utara yang Terdiri dari Kabupaten dan Kota – Wisata Sumut

86 Tempat Wisata di Sumatera Utara yang Terdiri dari Kabupaten dan Kota – Wisata Sumut – Sumatera Utara merupakan sebuah provinsi di Negara Republik Indonesia yang ibukotanya adalah Kota Medan. Provinsi ini terdiri dari 25 Kabupaten dan 8 Kota termasuk pulau di tengah Danau Toba serta Kepulauan Nias yang terkenal dengan tradisi lompat batu.

Berbicara mengenai tempat wisata di Sumatera Utara ada satu yang paling terkenal di dunia yaitu sebuah danau vulkanik yang sangat besar, tetapi itu hanya satu yang wajib dikunjungi, jika kita menjelajahi daerah Sumatera Utara yang lain banyak juga yang tidak kalah menarik untuk Anda kunjungi.

Wisata Kabupaten Batubara

Batubara merupakan salah satu kabupaten di Provinsi Sumatera Utara yang diresmikan pada tanggal 15 Juni 2007, Kabupaten ini merupakan hasil pemekaran dari Kabupaten Asahan dan ibukotanya berada di Kecamatan Limapuluh. Adapun tempat wisata di Kabupaten Batubara, Provinsi Sumatera Utara adalah sebagai berikut.

1. Pantai Perjuangan/Jono
2. Pantai Bunga
3 Pantai Kuala Sipare
3 Pulau Pandang
4. Pulau Salah Nama
5 Istana Lima Laras

Wisata Kabupaten Dairi

Kabupaten Dairi terletak sebelah Barat Laut Propinsi Sumatera Utara, mempunyai Luas 191.625 Hektar dan sebagian besar wilayahnya terdiri dari dataran tinggi dan bukit-bukit. Kabupaten ini beribu kota di Sidikalang terhitung mulai tanggal 1 Oktober 1947, Adapun tempat wisata di Kabupaten Dairi, Provinsi Sumatera Utara adalah sebagai berikut.

6. Taman Wisata Iman
7. Air Terjun Lae Baski
8. Air Terjun Lae Pandaroh

Wisata Kabupaten Deli Serdang

Sebelum kemerdekaan Republik Indonesia, wilayah ini terdiri dari dua pemerintahan yang berbentuk kerajaan yaitu Kesultanan Deli berpusat di Kota Medan, dan Kesultanan Serdang berpusat di Perbaungan. Adapun tempat wisata di Deli Serdang, Provinsi Sumatera Utara adalah sebagai berikut.

9. Air Terjun Dua Warna
10. Air Terjun Loknya
11. Hill Park Sibolangit
12. Pantai Putra Indah
13. Pantai Putra Deli
14. Pantai Serambi Deli
15. Siba Island

Wisata Kabupaten Humbang Hasundutan

Saya baru mendengar nama kabupaten di Sumatera Utara yang satu ini dan mungkin sebagian dari Anda juga demikian. Humbang Hasundutan ini baru dibentuk pada tahun 2003 dan ibu kotanya terletak di Dolok Sanggul, adapun tempat wisata yang dapat dikunjungi di Kabupaten Humbang Hasundutan ini yaitu sebagai berikut.

16. Istana Raja Sisingamangaraja
17. Markas Raja sisingamangaraja
18. Panatapan Sipinsur
19. Aek Sipangolu
20. Air Terjun Binanga Janji

Baca Juga : 10 Tempat Wisata di Padang Yang Menggoda Untuk Dikunjungi

Wisata Kabupaten Karo

Karo merupakan Kabupaten di Sumatera Utara yang letaknya berada di dataran tinggi, sehingga suhu udara di Kabupaten Karo ini cukup sejuk. Ibukota Kabupaten Karo terletak di Kabanjahe, sekitar 77 km dari Kota Medan. Apabila Anda tertarik menjadikan Karo sebagai tujuan wisata di Sumatera Utara, tempat berikut inilah yang dapat Anda kunjungi.

21. Danau Toba
22. Air Terjun Sipiso-piso
23. Air Terjun Sikulikap
24. Air Panas Lau Debuk-debuk
25. Panatapan Doulu
26. Tongging
27. Kota Berastagi
28. Labuhan Batu
29. Air Terjun Linggahara
30. Wisata Alam Aek Buru
31. Gunung Gajah dan Liontin

Wisata Kabupaten Langkat

Kabupaten Langkat berada di sebelah barat laut Kota Medan dengan Ibu Kotanya yaitu Stabat yang berjarak sekitar 50 kilometer dari Kota Medan. Nama Langkat diambil dari nama Kesultanan Langkat yang dulu pernah ada di sini dan apabila Anda berkunjung ke Kabupaten Langkat, Sumatera Utara inilah tempat wisata yang bisa Anda kunjungi.

32. Bukit Lawang
33. Tangkahan
34. Air Terjun Teroh-Teroh dan Kolam Abadi
35. Air Terjun Tongkat

Wisata Mandailing Natal

Mandailing Natal adalah daerah paling selatan di Provinsi Sumatera Utara yang berbatasan langsung dengan Sumatera Barat. Kabupaten Mandailing Natal merupakan pemekaran dari Kabupaten Tapanuli Selatan yang dibentuk berdasarkan undang-undang Nomor 12 tahun 1998. Adapun tempat wisata di Mandailing Natal provinsi Sumatera Utata adalah sebagai berikut.

36. Pantai Sikara-Kara dan Pulau Unggeh
37. Sopotinjak
38. Gunung Sorik Marapi
39. Pantai Natal

Wisata Kepulauan Nias

Nias merupakan sebuah pulau di Sumatera yang secara administrasi masuk dalam wilayah provinsi Sumatera Utara dan pulau ini telah dimekarkan menjadi 4 Kabupaten dan 1 Kota yaitu Kabupaten Nias, Nias Selatan, Nias Barat, Nias Utara dan Kota Gunung Sitoli. Adapun tempat wisata di Nias, Provinsi Sumatera Utara yaitu sebagai berikut.

40. Air Terjun Moambolo
41. Air Terjun Baho Hou
42. Pantai Lagundri dan Sorake
43. Tradisi Lompat Batu Nias
44. Pantai Gawu Soyo Nias
45. Pantai Toyolawa
46. Pantai Tureloto

Wisata Kabupaten Padanglawas

Padanglawas bisa dibilang merupakan kabupaten yang masih baru di Indonesia, karena Kabupaten ini secara resmi berdiri sejak diundangkannya Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 38 Tahun 2007, tepatnya pada tanggal 10 Agustus 2007. Ibukota Padanglawas adalah Sibuhuan, sedangkan tempat wisatanya yaitu sebagai berikut.

47. Pemandian Aek Siraisan
48. Candi Sipamutung

Wisata Kabupaten Pakpak Bharat

Pakpak Bharat juga bisa dibilang termasuk Kabupaten yang masih baru karena daerah ini berdiri pada 23 Juli 2003 dan merupakan hasil pemekaran dari Kabupaten Dairi. Adapun tempat wisata yang termasuk dalam wilayah Pakpak Bharat adalah sebagai berikut.

49. Air Terjun Lae Une
50. Air Terjun Lae Mbilulu
51. Air Terjun Lae Singgabit

Wisata Kabupaten Samosir

Kabupaten Samosir merupakan kabupaten pemekaran dari Toba Samosir yang daerahnya mencakup pulau Samosir di tengah Danau Toba. Kabupaten ini berdiri atas ketetapan UU RI Nomor 36 Tahun 2003 yang peresmiannya dilakukan pada 7 Januari 2004 oleh Menteri Dalam Negeri atas nama Presiden Republik Indonesia. Adapun tempat wisata di Samosir yang dapat Anda kunjungi adalah sebagai berikut.

52. Pasir Putih Parbaba
53. Pemandian Air Panas Desa Siogung-ogung dan Desa Simbolon
54. Air Tujuh Rasa
55. Air Terjun Efrata
56. Museum Huta Bolon

Wisata Kabupaten Serdang Bedagai

Kabupaten Serdang Bedagai beribukota di Sei Rampah merupakan kabupaten pemekaran dari Kabupaten Deli Serdang. Nama Serdang Bedagai diambil dari dua kesultanan yang pernah memerintah di wilayah tersebut yakni Kesultanan Serdang dan Padang Bedagai. Jika Anda berencana liburan di Serdang Bedagai, Sumatera Utara, inilah tempat wisata yang bisa dikunjungi.

57. Pulau Berhala
58. Mangrove Sei Nagalawan
59. Pantai Mutiara
60. Pantai Cermin
61. Pantai Pondok Permai Kota Pari
62. Pantai Gudang Garam
63. Arung Jeram Sie Bah Bolon
64. Air Terjun Sampuran
65. Arung Jeram Sie Bah Bolon

Wisata Kabupaten Tapanuli

Kabupaten Serdang Bedagai beribukota di Sei Rampah merupakan kabupaten pemekaran dari Kabupaten Deli Serdang. Nama Serdang Bedagai diambil dari dua kesultanan yang pernah memerintah di wilayah tersebut yakni Kesultanan Serdang dan Padang Bedagai. Jika Anda berencana liburan di Serdang Bedagai, Sumatera Utara, inilah tempat wisata yang bisa dikunjungi.

Tapanuli Selatan
66. Air Terjun Aek Sijorni
67. Pemandian Aek Parsariran

Tapanuli Tengah
68. Air Terjun Pulau Mursala
69. Pantai Kalangan
70. Pantai Kahona
71. Air Terjun Batu Lobang
72. Air Terjun Sibunibuni

Tapanuli Utara
73. Pemandian Air Soda Parbubu
74. Pemandian Air Panas Sipoholon

Wisata Kota Medan

Siapa yang tidak kenal dengan Kota Medan, inilah yang menjadi ibukota dari Sumatera Utara dan merupakan kota metropolitan terbesar ketiga setelah Jakarta dan Surabaya. Adapun tempat wisata di Medan yang dapat Anda kunjungi adalah sebagai berikut, namun jika Anda ingin lebih lengkap bisa dilihat di sini.

75. Istana Maimun
76. Kuliner Pagaruyung
77. Rahmat International Wildlife Museum & Gallery
78. Kebun Binatang Medan
79. Wonders Water World CBD Medan

Wisata Kota Padang Sidempuan

Padang Sidempuan merupakan sebuah kota di Sumatera Utara yang memiliki julukan sebagai Kota Salak. Padang Sidempuan memiliki luas 114,66 km2 dan berbatasan dengan Kabupaten Tapanuli. Nama kota ini berasal dari “Padang na dimpu” yang berarti “hamparan rumput luas yang berada di tempat yang tinggi”. Adapun tempat wisata di Padang Sidempuan inj adalah sebagai berikit.

80. Air Terjun Napa
81. Tor Simarsayang

Wisata Kota Tebing Tinggi

Kota Tebing Tinggi berjarak sekitar 80 kilometer dari ibukota Sumatera Utara, merupakan sebuah kota yang berada dalam wilayah Kabupaten Serdang Bedagai. Adapun tempat wisata di Tebing Tinggi Sumatera Utara adalah.

82. Kolam Renang Bayu Lagoon

Wisata Kabupaten Simalungun

Kabupaten Simalungun mempunyai luas 438.660 ha atau 6,12 % dari luas wilayah Provinsi Sumatera Utara. Sebelumnya ibukota Kabupaten ini berada di Kota Pematang Siantar namun secara resmi pada tahun 2008 telah pindah ke Kecamatan Raya. Adapun tempat wisata di Kabupaten Simalungun ini adalah sebagai berikut.

83. Kawah Putih Tinggi Raja
84. Parapat
85. Air Terjun Katasa
86. Air Terjun Mamabu

Demikianlah tempat wisata di Sumatera Utara yang bisa saya informasikan, mudah-mudahan cukup membantu Anda semuanya yang sedang mencari tempat wisata di Sumatera Utara.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *