Tempat wisata di Pangandaran – Pangandaran sudah terkenal sejak lama sebagai salah satu tujuan wisata pantai yang menarik, hal tersebut tidak terlepas dari letaknya yang berbatasan dengan laut. Tetapi tempat wisata di pangandaran tidak hanya pantai saja, ada juga sungai dengan air yang jernih untuk anda nikmati.
Pangandaran adalah sebuah Kabupaten yang baru terbentuk beberapa tahun belakangan ini yang wilayahnya berasal dari sebagian Kabupaten Ciamis. Kabupaten ini terdiri dari 10 kecamatan yang pusat pemerintahannya terletak di Kecamatan Parigi. Dengan potensi pariwisata yang cukup besar, pangandaran memiliki misi menjadi Kabupaten Pariwisata yang mendunia.
1. Pantai Pangandaran
Pantai Pangandaran terbagi menjadi dua bagian yaitu pantai barat dan pantai timur dengan keunggulan masing-masing yang bisa anda nikmati dalam waktu yang berbeda. Pada pagi hari anda bisa menyaksikan sunrise di pantai timur, sedangkan sore harinya anda bisa menikmati sunset di pantai barat. Kedua pantai pangandaran tersebut jaraknya cukup dekat dan hanya dipisahkan oleh semenanjung, lokasinya terletak di Desa Pananjung, Kecamatan Pangandaran.
2. Cagar Alam Pananjung
Masih berada di sekitar Pantai Pangandaran, anda bisa berkunjung ke hutan yang menjadi pembatas antara Pantai Barat dan Timur yaitu Cagar Alam Pananjung. Selain menjadi tempat konservasi, tempat yang dihuni oleh kera serta fauna lainnya ini juga dibuka untuk tempat rekreasi. Di cagar alam pananjung ini ada beberapa objek wisata yang bisa anda nikmati seperti goa dan pantai pasir putih.
3. Pantai Batu Karas
Berlokasi di Kecamatan Cijulang dengan jarak tempuh sekitar 45 menit dari Pantai Pangandaran, anda bisa menikmati pantai batu karas yang kabarnya sering dijadikan sebagai arena surfing peselancar lokal maupun mancanegara, karena pantai batu karas terkenal memiliki ombak yang bagus untuk berselancar.
4. Pantai Batu Hiu
Selain itu Pangandaran masih memiliki pantai lainnya dengan ciri khas yang berbeda yaitu pantai batu hiu. Disebut batu hiu bukan karena banyak hiunya, melainkan terdapat seonggok batu karang yang katanya mirip seperti hiu. Pantai yang berlokasi di Kecamatan Parigi ini bisa anda nikmati dengan naik ke atas tebing untuk melihat pemandangan samudera hindia, selain itu juga ada penangkaran penyu yang menambah daya tarik pantai batu hiu ini.
5. Pantai Madasari
Jika masih kurang, mungkin pantai madasari bisa menjadi pilihan wisata di pangandaran anda selanjutnya, karena pantai yang berlokasi di Kecamatan Cimerak ini punya pulau-pulau karang kecil sebagai daya tariknya. Dengan perpaduan bukit karang dan laut ditambah deburan ombak yang memecah karang tentunya pantai madasari menjadi salah satu tujuan yang cukup menarik.
6. Green Canyon
Ini dia salah satu tempat wisata di pangandaran yang sangat populer dikunjungi wisatawan yaitu Cukang Taneuh atau Green Canyon. Berlokasi di Kecamatan Cijulang, Green Canyon Pangandaran merupakan bentukan alam yang cukup unik berupa aliran sungai berwarna hijau jernih yang dihiasi dua tebing di sisi kanan dan kiri.
7. Citumang
Untuk melengkapi wisata anda di Pangandaran, anda bisa mengunjungi Citumang yang berlokasi di Desa Bojong, Kecamatan Parigi. Citumang merupakan tempat basah-basahan selain pantai dan green canyon dengan daya tarik sungai jernih yang airnya berwarna biru kehijauan. Di sini anda bisa melakukan body rafting sambil menikmati pemandangan suasana sepanjang sungai yang mampu membuat wisata anda di pangandaran lebih berkesan.